friendship for forever....


About Me

Foto saya
Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia
Simply is beautiful...Diam dengan Kata

Minggu, Juli 17, 2011

Jangan Diam

Mengutip satu bait lagu dari Dewa,
 " Menangislah bila harus menangis karena kita semua manusia, manusia bisa terluka manusia pasti menangis dan manusia pun bisa mengambil hikmah..." 
Perasaan marah, sedih, terluka, bahagia, sakit, sehat, semua orang bisa merasakannya but it's okay. Karena itu sudah menjadi kewajaran dalam hidup manusia. 
Kalau aku lagi merasa sedih atau galau serasa diri ini adalah makhluk yang paling malang, tapi...
Seorang kawan pernah mengirimkan sms kepada saya yang isinya...

" Bersyukurlah dalam setiap keadaan, karena nikmat Allah takkan pernah putus...
Sakit? Mungkin Allah ingin menggugurkan dosamu...
Sehat? Mungkin Allah ingin kamu banyak beribadah...
Miskin? Mungkin Allah ingin melihat usahamu...
Kaya? Mungkin Allah ingin kamu dermawan mambantu yang miskin...
Susah? Mungkin Allah ingin kamu jadi orang yang sabar...
Senang? Mungkin Allah ingin kamu senantiasa mengucap syukur...

Ternyata dalam keadaaan sulit pun tersirat hikmah yang mendalam bagi orang yang mau berpikir. Tapi tak jarang manusia yang justru larut dan tidak mampu untuk mengambil hikmah dari tiap kejadiaan dan kondisi yang menimpanya, sehingga mereka memutuskan untuk mengakhiri hidupnya sebagai jalan akhir penyelesaian masalahnya. Namun tidak kah mereka paham bahwa justru kematian adalah awal sebuah keabadian... 
Kalau mencoba untuk tegar, itu bagus, tapi ada juga tipe manusia yang terus hidup dengan kegalauannya dan menutup mata akan indahnya hari esok, ia terus meratapi kemalangannya, terlalu pasrah pada keadaan! Pasrah boleh saja, karena pasrah mungkin jalan atau pun usaha terakhir yang bisa kita lakukan. Saya juga pernah merasakan hal ini, sampai akhirnya saya berpikir bahwa  pasrah disini bukanlah berdiam diri tanpa usaha tapi lebih kepada tawakkal.
Bersedihlah hari ini sepuas hatimu, tapi esok re-DREAM, re-THINK, re-CREATE, grow up, and be strong than before!
Dan tak usah pula berusaha menutupi perasaan yang dirasakan.
Jika ingin menangis, menangislah!
Jika ingin marah, luapkanlah!
Jika merasa takut, katakanlah!
Tidak usah memaksa diri untuk terlihat tegar...Karena orang-orang justru akan makin mengasihanimu! mengkhawatirkanmu! Berbagilah rasa agar kau tahu kau tidak sendiri, luapkan emosi dalam dirimu. Lalu cobalah untuk bersahabat dengan keadaan buruk sekalipun. Jangan diam karena diam tak selamanya adalah emas! Kalo tak bisa kau ungkapkan melalui mulut cukup kau luapkan emosimu dalam tulisan (dengan begitu kamu tidak lagi diam tanpa kata, tapi diam dengan kata and that's my way, hehe) atau kamu bisa melakukan hal berikut...

"ketika pikiran dan fisik tidak lagi mampu menjadi tumpuan, ketika akal sehat sudah tidak mampu mencarikan jalan keluar dalam hidup terapkanlah terapi air mata untuk mengadu kepada Sang Khalik" (anonim)

Air mata  adalah kata hati yang tidak bisa diekspresikan oleh mulut...
Never ever give up! 
Smangat...!!!

1 komentar:

Boku no Blog mengatakan...

Blogwalking kesini..
happy Blogging dan sukses selalu

Posting Komentar